Museum Hall of Fame, Wisata Tersembunyi di Gedung Dispusipda

foto pengunjung museum hall of fame dispusipda oleh kania rahmawinata

MediaKopid, Bandung - Hall Of Fame adalah galeri yang ada di Gedung Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat tepatnya di  Jalan Kawaluyaan Indah II, Kota Bandung. Hall Of Fame sendiri dibangun bertujuan untuk sarana edukasi kepada masyarakat tentang tokoh – tokoh yang ada di Jawa Barat. Selain itu, Museum yang diresmikan bersamaan dengan gedung Dispusipda ini menjadi objek wisata dan spot bagi pengunjung perpustakaan. 

Sedikitnya ada 300 foto terpampang di galeri tersebut, serta beberapa patung tokoh politik, perjuangan, seniman hingga atlet olahraga inspiratif yang terpajang. Seperti penyanyi Nike Ardila, pemain film Didi Petet, pemain bulu tangkis Susi Susanti, maupun gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Sebenarnya ruangannya tidak terlalu luas, hanya dengan luas sekitar 600 meter persegi di salah satu sudut Gedung namun mampu menyuguhkan tempat yang nyaman untuk dikunjungi. Nuansanya di dominasi warna biru serta lampu-lampu sorot yang tidak terlalu terang. Disepanjang ruangan terpampang potret tokoh-tokoh pesohor asal Jawa Barat baik yang sudah meninggal maupun yang masih hidup.

Pada setiap potret juga dilengkapi nama tokohnya, beberapa bahkan disertai informasi sejarahnya. Tidak hanya berupa potret, pada bagian dalam  ruangan museum juga memamerkan beberapa diorama yang sangat bersejarah yang terjadi di Jawa Barat.

Hal menariknya adalah bukan hanya tempat yang menarik, pengunjung pun tidak ditarik biaya sepeser pun. Sama halnya dating membaca buku di Dispusipda pengunjung hanya cukup mengisi buku pengunjung saja pada saat masuk. 

Jadi, saat berkunjung ke Dispusipda jangan sampai lupa mampir ke Museum Hall of Fame yang tersembunyi di sudut lantai 1 gedung. Nikmati sensasi inspiratif dan sejarah Jawa Barat yang ditawarkan serta jangan ketinggalan info menarik lainnya dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat. 


Reporter:

Kania Rahmawinata , Inayatul Gaida  , Nurul Azizah 

( Hide )

© Vokaloka 2024